



KOMPETENSI KEAHLIAN KESEHATAN HEWAN adalah Jurusan yang menawarkan ilmu tentang anatomi, biologi, fisiologi, dan biokimia hewan. Di program ini, siswa juga akan belajar tentang kesehatan kandang dan lingkungan, parasitologi, reproduksi hewan, mikrobiologi medik veteriner, kesehatan ternak, kesehatan hewan peliharaan, termasuk kebidanan dan gangguan reproduksi hewan
VISI
KOMPETENSI KEAHLIAN KESEHATAN HEWAN
Mewujudkan tamatan SMK yang Religius dan terampil mengembangkan Kesehatan Hewan dan Usaha Kesehatan Hewan Berbasis Kearifan Lokal
MISI
KOMPETENSI KEAHLIAN KESEHATAN HEWAN
- Mengintegrasikan pendidikan akhlak dalam proses pembelajaran untuk semua mata pelajaran berdasarkan struktur kurikulum
- Menyelanggarakan kurikulum berbasis kebutuhan industri
- Melibatkan industri dan dunia kerja dalam proses pembelajaran
- Meningkatkan keterampilan dalam sistem pemeliharaan ternak Ruminansia
- Meningkatkan keterampilan dalam usaha kesehatan kandang dan lingkungan
- Meningkatkan keterampilan dalam hal parasitologi dan reproduksi hewan Ternak Ruminansia
- Meningkatkan keterampilan dalam hal Kebidanan dan Gangguan Reproduksi hewan Ternak
- Meningkatkan keterampilan dalam berwirausaha (entrepreneur) bidang Klinik Kesehatan Hewan
- Melakukan MOU dengan IDUKA (industri, dunia usaha dan dunia kerja) dalam hal praktek kerja industri, kurikulum dan proses pembelajaran
- Menciptakan tenaga kerja bidang Kesehatan Hewan yang siap kerja
- Menyelenggarakan dan menyertakan guru dan siswa untuk mengikuti sertifikasi kompetensi keahlian
PELUANG KERJA KOMPETENSI KEAHLIAN KESEHATAN HEWAN
- Kamu bisa dibutuhkan dalam bidang produk asal hewan
- Breeding dan berbagai bidang terkait lainnya.
- Kamu juga bisa bekerja di lembaga pemerintahan seperti di Dinas Kesehatan Hewan, Peternakan, Kelautan, Perikanan, ataupun Kehutanan.
- Kamu juga bisa bekerja di rumah sakit atau klinik kesehatan hewan.
- Kamu juga bisa bekerja di industri yang berhubungan dengan hewan atau satwa seperti industri makanan hewan, industri pakan ternak, industri obat dan vaksin hewan.
- Kamu bisa bekerja di kebun binatang, taman safari atau konservasi satwa.
- Kamu juga bisa mengelola peternakanmu sendiri
- Kamu bisa melanjutkan ke perguruan tinggi, bisa memilih Program Studi Kesehatan Hewan atau Dokter Hewan
Untuk Jurusan ini, SMK IT AL-Farabi BIMA akan memodali masing-masing kelompok siswa (5-10 orang) semester 3 dengan 1 ekor Sapi ternak untuk Praktek, dalam rangka mengembangkan kewirausahaan dan industri peternakan kedepanya.